Pages

Selasa, 14 April 2015

Peluang Usaha Laundry Syariah

Usaha laundry merupakan salah satu jenis usaha yang saat ini banyak berkembangan dan bertebaran di tengah-tengah masyarakat baik desa maupun kota. Usaha satu ini sangat dibutuhkan oleh seluruh masyarakat dari berbagai macam aspek terutama bagi kalangan atas yang disibukkan dengan sistem kerja atau rutinitas yang tidak ada waktu untuk mencuci pakaian. Usaha laundry ini banyak ditemukan di daerah perkotaan karena cuci pakaian di kota memiliki nalai estetika yang sudah menjadi kebiasaan yang lazim. Bagaimana jika usaha laundry dilandasi dengan dasar islam. Hal ini akan memberikan peluang usaha laundry syariah yang efektif dan lebih mendapatkan tempat yang khusus di masyarakat perkotaan.

Untuk usaha laundry syariah ini memberikan daya tarik tersendiri bagi kalangan masyarakat karena usaha jenis ini memberikan banyak keuntungan bagi masyarakat dan bisa menjadi satu-satunya usaha laundry yang ada di perkotaan yang berkualitas. Mulai dari pegawai laundrynya akan memberikan sikap dan sifat yang jujur, rajin, ulet secara nyata sesuai dengan asas dan moto usaha laundrynya. Selain itu, peralatan laundry yang dipakai menggunakan jenis peralatan yang berkualitas tinggi karena untuk menjaga hasil cucian yang bersih , wangi dan terutama adalah kesuciannya. Detergen dan pewangi yang digunakan pasti memiliki bahan dasar yang belandaskan islam dan sudah diakui oleh majelis ulama Indonesia (MUI). Hal ini akan memberikan peluang usaha laundry syariah yang menjanjikan dan mendapatkan keuntungan.


Usaha ini bisa jadi pilihan bagi para pelaku bisnis pemula, karena Indonesia sebagian besar penduduknya memeluk agama islam. Dan untuk memulai bisnis inipun sangat sederhana karena bisa dimulai dari mesin cuci yang biasa kita pakai di rumah, sehingga bisa memulai usaha dengan modal yang lebih kecil. Maka dari itu, dengan adanya usaha laundry syariah ini, peluang usaha laundry syariah memberi dampak positif bagi masyarakat untuk lebih meningkatkan dan menumbuhkan peluang usaha laundry dengan kreasi yang lain.

Proses laundry secara syariah yang terutama adalah di tahap mensucikan apa yang akan dicuci, pada tahap ini cucian di pilah dan disucikan terlebih dahulu satu per satu dengan menggunakan air mengalir serta stok jumlah air minimal 2 qulah ( sekitar 197 liter ) . proses selanjutnya sama seperti laundry secara umum. Dengan adanya tahap disucikan terlebih dahulu akan membuat masyarakat menjadi lebih tenang saat melakukan ibadah. Peluang usaha laundry syariah saat ini berkembang pesat dan memiliki sistem kemajuan yang tinggi karena asas yang diterapkan sesuai dengan ajaran agama islam dan proses yang dijalankan sangat profesional dan terjamin kualitas hasil cucian. Karena sudah banyak kalangan yang membuktikan dengan menggunakan jasa usaha laundy syariah dengan hasil yang memuaskan.


Tolak ukur peluang usaha laundry syariah ini berkembang dengan baik dan mengalami kemajuan yang pesat adalah sistem pelayanannya yang mengutamakan kepuasan para pelanggannya. Para pekerja yang ada di usaha laundry syariah ini menggunakan pakaian yang sopan sesuai dengan tutur bahasanya yang lemah lembut, bergaya bahasa halus dengan bahasa yang membuat pelanggan merasa iba melihatnya,. Hal inilah yang membuat usaha ini menjadi lebih baik setiap bulannya dan mendapatkan banyak pelanggan. Sebenarnya untuk proses laundry sama saja namun hanya memberikan kualitas terbaik dan terjamin kehalalannya yang membuat usaha laundry syariah ini lebih maju dan berkembang dengan baik dan benar.



semoga bermanfaat
salam Lov Laundry Syariah
082 111 21 3737

0 komentar:

Posting Komentar